Jum'at 14 Mar 2025

Notification

×
Jum'at, 14 Mar 2025

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Presiden Prabowo Minta BNPB Segera Tangani Banjir

Rabu, 05 Maret 2025 | 02.50.00 WIB Last Updated 2025-03-04T19:50:16Z

JAKARTA, bbiterkini.com –  Presiden Prabowo Subianto telah memantau banjir yang cukup parah di Bekasi, Jawa Barat (Jabar). Prabowo juga meminta agar banjir di semua daerah segera ditangani.


Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi usai menghadiri taklimat oleh Presiden Prabowo Subianto kepada Menteri dan Pejabat lainnya.


“Presiden juga bilang tadi bahwa ada beberapa daerah yang sekarang mengalami kebanjiran, dan sudah koordinasi dengan badan penanggulangan bencana untuk segera ditangani,” kata Hasan kepada wartawan, Selasa, 04 Maret 2025.


“Presiden juga mention tadi soal Bekasi, dan sudah berkoordinasi dengan badan penanggulangan bencana,” imbuhnya.

Terkait bantuan dari Presiden, Hasan mengaku belum mendapatkan informasi secara detil. Dirinya menekankan bahwa penanggulangan bencana banjir akan dilakukan dengan baik.


“Detilnya saya belum dapat info. Tapi pasti akan ditanggulangi sebaik-baiknya karena sudah ada arahan dari presiden ke badan penanggulangan bencana, BNPB,” ujarnya.


Diketahui, banjir besar yang melanda wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek). 


Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta pun mencatat adanya peningkatan jumlah RT yang tergenang imbas hujan deras yang terjadi di wilayah Jakarta sejak kemarin.


“BPBD mencatat saat ini genangan terjadi di 122 RT dan 2 ruas jalan tergenang,” kata Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta, Mohammad Yohan kepada wartawan, Selasa, 04 Maret 2025. (*/red)